5 Tips Cermat buat Cewek Gila Belanja, Biar Kantong Gak Bolong!

Mei 17, 2019

Siapa di antara kamu yang gemar shopping alias berbelanja? Rasanya sebagai seorang cewek, ada saja barang yang harus dibeli. Mulai dari kebutuhan bulanan, fashion, makeup, hingga berbagai kebutuhan lainnya.

Hati-hati, kalau kamu tak bisa mengontrol kebiasaan belanja bisa-bisa kamu jadi seorang shopaholic! Istilah satu ini digunakan untuk menyebut seseorang yang sudah kecanduan belanja.

Kalau kamu sudah menunjukkan tanda-tanda sebagai seorang shopaholic, yuk simak tips belanja cermat di bawah ini. Dijamin kamu bisa mengatur keuangan dengan lebih bijak dan tidak terlalu konsumtif!

1. Atur anggaran belanja bulanan

Hayo, kamu sudah membuat anggaran khusus untuk keperluan berbelanja atau belum? Kalau belum, mulai sekarang coba tentukan budget khusus untuk belanja per bulan. Sesuaikanlah anggaran tersebut dengan gaji yang kamu dapatkan.

Ingat ya, jangan sampai menghabiskan lebih dari separuh gajimu hanya untuk belanja. Lebih baik sisihkan sebagian besar gajimu untuk ditabung agar bisa digunakan di masa depan!

2. Buat wishlist belanjaan

Tiap bulan atau tiap minggu, kamu juga bisa membuat daftar barang-barang apa saja yang ingin kamu beli. Pastikan untuk mengelompokkan barang tersebut berdasarkan kategorinya, mulai dari makanan, fashion, kosmetik, dan sebagainya.

Dengan begitu kamu bisa mengukur seberapa banyak barang yang harus kamu beli dan berapa kira-kira anggaran yang dibutuhkan. Jangan sampai kamu melewati batas anggaran yang sudah dibuat, ya!

3. Prioritaskan barang yang dibutuhkan, bukan diinginkan

Setelah membuat wishlist belanjaan, kamu wajib mengelompokkan barang-barang tersebut sesuai dengan tingkat kebutuhan. Tanya kembali kepada dirimu sendiri apakah barang-barang tersebut sedang kamu butuhkan sekarang.

Hal ini dimaksudkan agar kamu bisa memprioritaskan barang-barang yang memang diperlukan. Dengan begitu para shopaholic bisa terlatih untuk berbelanja seperlunya.

4. Bandingkan harga

Saat ini kemajuan teknologi kian memudahkan kita dalam berbagai aspek kehidupan. Bahkan untuk keperluan berbelanja sekalipun. Daripada langsung membeli sebuah barang, lebih baik kamu bandingkan dulu harga barang tersebut di beberapa toko yang berbeda.

Eits, tapi kamu jangan langsung beranggapan harga yang murah bisa bikin kamu lebih hemat. Coba pertimbangkan dengan faktor lain, seperti ukuran, masa ketahanan, material yang digunakan, dan sebagainya.

Tentu akan lebih hemat bila kamu membeli barang yang tahan lama dengan harga mahal ketimbang barang murah namun cepat rusak. Jadi, jangan lupa untuk lebih cermat dalam belanja, ya girls!

5. Meminimalisir penggunaan kartu kredit

Kartu kredit bisa bikin kamu lebih boros, lho! Minimalkan penggunaan kartu kredit supaya kamu bisa lebih mengontrol anggaran belanja tiap bulan. Gunakan kartu kredit hanya untuk membayar barang kebutuhan yang memang penting dan mendesak.

Sudah tahu kan tips dan trik belanja cermat yang bisa kamu terapkan? Mulai sekarang coba lebih bijak dalam membelanjakan uangmu, ya, girls!


Artikel Terbaru
Lihat Semua Artikel ↗
Download Aplikasi GetPlus Sekarang !